PEMUDA ASAL DESA MANDALAWANGI PANDEGLANG, RAIH JUARA 1 NASIONAL SEBAGAI PEMUDA PELOPOR DESA 2025

BOYOLALI, 15 Januari 2026 — Dianturi, pemuda asal Desa Mandalawangi Kab. Pandeglang, berhasil meraih Juara 1 Pemuda Pelopor Desa Tingkat Nasional 2025 bidang Sosial Kemasyarakatan (Pendidikan). Penghargaan diberikan langsung oleh Wamendes PDTT Ahmad Riza Patria di Lapangan Desa Butuh, Boyolali.

Kemenangan ini berkat kiprah komunitas “Sabtu Mengajar Pandeglang” yang ia rintis di Desa Mandalawangi Kecamatan Mandalawangi Kabupaten Pandeglang. Komunitas tersebut fokus mengurangi kesenjangan pendidikan dan telah membina 110 pelajar dari PAUD–SMA, mengantarkan 80 di antaranya ke perguruan tinggi sejak 2019.

Prestasi Dianturi menjadi inspirasi bagi pemuda desa di seluruh Indonesia untuk terus berkarya dan memberi dampak nyata bagi masyarakat.

 

#Sc.InfoPandeglang

DIGITALISASI

Desa Mandalawangi

PEMUDA ASAL DESA MANDALAWANGI PANDEGLANG, RAIH JUARA 1 NASIONAL SEBAGAI PEMUDA PELOPOR DESA 2025

BOYOLALI, 15 Januari 2026 — Dianturi, pemuda asal Desa Mandalawangi Kab. Pandeglang, berhasil meraih Juara 1 Pemuda Pelopor Desa Tingkat Nasional 2025 bidang Sosial Kemasyarakatan (Pendidikan). Penghargaan diberikan langsung oleh Wamendes PDTT Ahmad Riza Patria di Lapangan Desa Butuh, Boyolali.

Kemenangan ini berkat kiprah komunitas “Sabtu Mengajar Pandeglang” yang ia rintis di Desa Mandalawangi Kecamatan Mandalawangi Kabupaten Pandeglang. Komunitas tersebut fokus mengurangi kesenjangan pendidikan dan telah membina 110 pelajar dari PAUD–SMA, mengantarkan 80 di antaranya ke perguruan tinggi sejak 2019.

Prestasi Dianturi menjadi inspirasi bagi pemuda desa di seluruh Indonesia untuk terus berkarya dan memberi dampak nyata bagi masyarakat.

 

#Sc.InfoPandeglang

Scroll to Top